ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN PEDERITA SROKE NON HEMORAGIK DENGAN MASALAH KEPERAWATAN DEFISIT PERAWATAN DIRI

Detail Cantuman

KARYA TULIS ILMIAH

ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN PEDERITA SROKE NON HEMORAGIK DENGAN MASALAH KEPERAWATAN DEFISIT PERAWATAN DIRI

XML

RINGKASAN
ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN STROKE NON HEMORAGIK DENGAN MASALAH KEPERAWATAN DEFISIT PERAWATAN DIRI
(Laporan Asuhan Keperawatan di RSUD Kabupaten Kediri Tahun 2023)

Oleh :
AGHISNA MAYLA MAKSUM IRSYADA SABILA
NIM 210101002

Stroke non hemoragik adalah sindrom klinis yang disebabkan oleh gangguan vaskuler (aliran darah ke otak terganggu) sehingga kejadian iskemik yang mengakibatkan kurangnya aliran glukosa, oksigen dan bahan makanan lain ke sel otak. Defisit perawatan diri adalah ketidakmampuan seseorang melakukan atau menyelesaikan kegiatan perawatan diri secara mandiri.
Asuhan Keperawatan pada penderita Stroke Non Hemoragik dilakukan di Ruang IRNA Cendana RSUD Kabupaten Kediri selama empat hari pada bulan November 2023. Metode yang digunakan dalam penyusunan karya tulis ilmiah ini adalah metode pemecahan masalah (Problem Solving) dengan penulisan yang digunakan dalam penyusunan karya tulis ilmiah ini adalah deskriptif.
Hasil pengkajian keperawatan yang didapatkan pada pasien pertama dan pasien kedua yaitu mengalami masalah defisit perawatan diri berhubungan dengan kelemahan. Rencana keperawatan yang telah dilakukan: mengidentifikasi kebutuhan alat bantu kebersihan diri, berpakaian, berhias, dan makan, menyiapkan keperluan pribadi (mis: parfum, sikat gigi, dan sabun mandi), menganjurkan keluarga klien melakukan perawatan diri secara konsisten sesuai kemampuan klien, jika perlu.
Hasil evaluasi yang dilakukan penulis pada kedua pasien belum berhasil karena kemampuan mandi menurun, kemampuan berpakaian menurun, kemampuan BAB/BAK menurun, mempertahankan kebersihan diri menurun.
Asuhan Keperawatan pada penderita stroke non hemoragik pada pasien pertama (Tn. G) dan pasien kedua (Ny. S) dengan masalah keperawatan defisit perawatan diri belum teratasi pasien masih belum bisa mandi, pasien masih belum bisa memakai pakaian, pasien masih belum bisa BAB/BAK, pasien masih belum bisa mempertahankan kebersihan diri, tindakan keperawatan tetap dilanjutkan seperti: mengidentifikasi kebutuhan alat bantu kebersihan diri, berpakaian, berhias, dan makan, menyiapkan keperluan pribadi (mis: parfum, sikat gigi, dan sabun mandi), menganjurkan keluarga klien melakukan perawatan diri secara konsisten sesuai kemampuan klien, jika perlu.

Kata Kunci : Stroke Non Hemoragik, Defisit Perawatan Diri


Detail Information

Item Type
KARYA TULIS ILMIAH
Penulis
Student ID
210101002
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edisi
Unpublished
Departement
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit PAMENANG PRESS : KEDIRI.,
Edisi
Unpublished
Subyek
No Panggil
Copyright
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail